Tyson Chandler, center New York Knicks, masih belum sembuh total dari cedera pergelangan tangan. Cedera itu diperoleh Chandler saat menghadapi Dallas Mavericks, 19 Februari lalu di New York.
"Masih terasa sakit. Saat tangan kiri ini dipakai mengambil bola atau benda lain, rasanya masih ngilu," kata Chandler seperti dikutip New York Daily News.
Namun Chandler masih memaksakan diri bermain meski dengan menggunakan pemati rasa. "Pilihan itu harus saya ambil meski demikian. Saya merasakan tidak nyaman di tangan kiri," kata Chandler kepada Newsday.
Namun, Mike D'Antoni akan memasang Chandler dalam pertandingan penting melawan Cleveland Cavaliers, Kamis pagi ini di New York. Chandler mengaku tidak masalah jika ia harus bermain.
"Saya akan terus 'berkelahi' di lapangan merebut bola. Namun, jika kelamaan terasa makin sakit, saya akan mempertimbangkan untuk mengistirahatkan tangan ini," ungkap Chandler.
Pengurangan minutes play rasanya tindakan paling bijak yang akan dipilih Mike D'Antoni. Apalagi back up center, Josh Harrelson sudah pulih dari cedera.
Editor | : | Eko Widodo |
Komentar