1 yang didapat Arsenal atas Liverpool di Anfield pada Sabtu (2/4) rupanya mempunyai makna yang sangat khusus bagi Arsene Wenger. Pelatih The Gunners itu mengklaim kemenangan atas The Reds sangat krusial karena bisa mendongkrak moral anak asuhnya.
Wenger menganggap kemenangan atas Liverpool sangat penting lantaran merupakan kemenangan keempat mereka secara beruntun di liga. Selain itu raihan poin penuh atas The Reds juga merupakan hasil positif kedua mereka sejak dibantai AC Milan 0-4 di babak leg pertama babak 16 besar Liga Champion 15 Februari lalu.
"Kemenangan ini membuat kami semakin menjauh dari Liverpool. Selain itu kemenangan ini berhasil menjaga rasa percaya diri kami tetap tinggi, momentum kami sangat bagus saat ini," kata pelatih asal Prancis itu di laman resmi milik Si Gudang Peluru, Arsenal.com.
Kemenangan atas Liverpool sendiri rupanya juga memberi secercah harapan bagi Wenger. Karena untuk bisa menundukkan The Reds sangat sulit, mantan pelatih Monaco FC itupun berharap keberuntungan serupa bisa menular saat melawan AC milan di leg kedua babak 16 besar Liga Champion, Selasa (6/3).
"Kemenangan ini menempatkan kami di posisi yang bagus untuk membuat sesuatu yang tidak mungkin menjadi mungkin pada malam Selasa (6/3). Kita lihat saja. Kami beruntung mendapat tiga poin di pertandingan ini, tapi poin itu tetap harus kami ambil," pungkas Wenger.
Editor | : | Arnoldi |
Komentar