Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Brunei Waspadai Lini Depan Indonesia

By Frengky Aruan - Jumat, 9 Maret 2012 | 16:40 WIB
Andik Vermansyah, salah satu penyerang Indonesia.
Dwi Ary Setiadi/Bolanews
Andik Vermansyah, salah satu penyerang Indonesia.

Son menyatakan timnya kini dalam kondisi yang sangat baik. Ia pun memastikan kalau Brunei siap tampil untuk menghadapi Indonesia di partai final yang akan digelar di Stadion Nasional Hassanal Bolkiah, Jumat (9/3).

Sebelum menghadapi Indonesia, Brunei mencatatkan hasil bagus. Di partai semifinal, mereka bisa menundukkan Myanmar 3-2. Padahal, di laga itu, Brunei sempat tertinggal lebih dulu dari sang pemuncak Grup A itu.

Dengan kemenangan itu, Brunei pun untuk pertama kalinya mejeng di partai final. Di partai puncak turnamen dua tahunan itu, mereka akan menghadapi Indonesia, tim yang sebelumnya mampu menaklukan Vietnam dengan skor meyakinkan 2-0 di semifinal.

Jelang laga melawan Indonesia, Kwon Oh-Son menyatakan timnya kini dalam kondisi yang sangat baik. "Mental dan semangat tim saat ini sangat baik," kata Kwon Oh-Son  seperti yang dikutip dari Brunei Times.

Meski begitu, pelatih asal Korea Selatan itu tak menampik kalau laga melawan Indonesia tidaklah mudah. "Indonesia adalah tim yang sangat kuat," sambungnya.

"Di lini depan, Indonesia punya pemain bagus seperti Andik Vermansyah, Yosua Pahabol, dan Miko Ardiyanto. Saya yakin pertarungan di lini tengah akan menjadi hal penting di laga kali ini," lanjutnya.

Namun tak hanya di lini depan saja, Indonesia juga memiliki pemain-pemain hebat di lini belakang. Hal itu sendiri tak dibantah oleh Kwon Oh-Son akan membuat timnya kesulitan dalam mencetak gol.

"Tapi, untuk itu kami telah mempersiapkan diri dalam hal menyerang dan dalam mengambil bola-bola mati. Mudah-mudahan kita bisa mencetak gol," jelas Kwon Oh-Son.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X