Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saleh: PSSI Tak Salah Dalam Jalankan Organisasi

By Yudhi F. Oktaviadhi - Senin, 12 Maret 2012 | 23:26 WIB

Deputi Sekjen Bidang Kompetisi PSSI, Saleh Mukadar menyatakan lahirnya sebuah kemelut di sepak bola Indonesia yang belakangan membuat KONI turun tangan, diakibatkan kompetisi . Bukan dikarenakan kesalahan PSSI dalam menjalankan roda organisasi.

"Tidak ada persoalan di organisasi PSSI. Ketua bekerja, sekjen bekerja, dan pengurus juga sudah bekerja. Sementara itu, program yang kami lakukan juga berjalan, tidak ada yang salah dalam menjalankan organisasi. Kami mengakui ada masalah di kompetisi," terang Saleh saat jumpa pers di kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Senin (12/3).

Karena hal itupula, Saleh yang mewakili PSSI bersama Finantha Rudi (Direktur Legal PSSI), Rudolf Yesayas (Wasekjen Bidang Luar Negeri PSSI), Hadiandra (Wasekjen Legal dan Organisasi), menyatakan dalam pertemuan dengan tim kecil rekonsiliasi KONI, PSSI hanya membahas mengenai breakaway league.

"PSSI sendiri bersedia mengakui klub-klub di ISL. Tapi kuncinya mereka harus mau berkompetisi di bawah PSSI. Itu tak bisa ditawar-tawar," jelas Saleh.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X