Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Legenda Barca Tutup Usia

By Ade Jayadireja - Sabtu, 17 Maret 2012 | 11:44 WIB
Estanislao Basora Brunet
www.20minutos.es
Estanislao Basora Brunet

Kabar duka menghampiri kompetisi La Liga. Salah satu legenda Barcelona, Estanislao Basora Brunet, meninggal dunia setelah terkena serangan jantung, Jumat (16/3) pagi waktu setempat.

Kabar tersebut diumumkan Barca melalui situs resminya, fcbarcelona.com. Basora, yang saat ini bermukim di Las Palmas de Gran Canaria, Spanyol, menghembuskan nafas terakhirnya pada usia 85 tahun.

Basora menghabiskan waktu yang cukup lama di Blaugrana. Selama 12 tahun merumput di sana (1946-1958), pemain yang berposisi sebagai striker dan winger itu telah memainkan 373 laga dan mencetak 153 gol. Ia juga turut andil menyumbangkan empat piala La Liga, dua piala Latin, empat trofi Copa del Rey, satu Inter-Cities Fairs Cup, tiga Copa Eva Duarte, dan dua Copa Martini Rosi.

Untuk laga internasional, Basora memulai debutnya di tim nasional Spanyol pada 12 Juni 1949 saat melawan Republik Irlandia. Pemain asli Catalunia itu menjaringkan satu gol untuk membawa Tim Matador menang 4-1. Sebulan kemudian, ia mencetak hat-trick dalam partai kontra Prancis. Tiga gol tersebut diceploskan hanya dalam waktu 15 menit.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X