73, ia harus kebobolan oleh tandukan Hilton Moreira. Gol itu jugalah yang membuat Persiram harus kembali menelan kekalahan.
Padahal, tanpa Keith Kayamba Gumbs, sang striker andalan, lini depan Sriwijaya FC terlihat kurang menggigit. Paling tidak hal itu tergambar di laga babak pertama. Terbukti, sejumlah peluang tak kunjung membuahkan hasil kendati Laskar Wong Kito lebih banyak melakukan tekanan kepada tim tamu.
Namun tak hanya karena Gumbs, gagalnya SFC untuk mencetak gol di babak pertama juga disebabkan karena kokohnya benteng yang dibuat para punggawa di lini belakang Persiram. Selain itu, tak dapat dibantah juga karena performa apik yang ditunjukkan Ari Kurniawan, kiper Si Dewa Laut.
Di laga itu, Ari yang bertugas mengawal gawang Persiram memang bermain bagus. Ia mampu menjinakkan segala bola yang mengancam gawangnya sendiri. Pada menit ke-12, bola sepakan Hilton ditepisnya. Sepakan keras Firman Utina pada menit ke-31 pun masih bisa dibloknya.
Dan berlanjut. Sebelum laga dibabak pertama berakhir, Ari sanggup mematahkan peluang emas yang dimiliki Hilton. Sepakan keras Hilton dari titik putih yang mengalir deras kembali ditepisnya. Beruntung, bola muntah hasil tepisan Ari gagal dimanfaatkan oleh para punggawa SFC lainnya.
Namun hal itu tak berlanjut di babak kedua. Kendati sempat menggagalkan dua upaya SFC, masing-masing pada menit ke-51 dan ke-70, Ari akhirnya tak kuasa menahan laju bola hasil tandukan Hilton dengan memanfaatkan umpan lambung yang disodorkan dari sisi kiri pertahanan Persiram pada menit ke-74. Ia pun dipaksa memungut bola dari gawangnya sendiri.
Beruntung, itu menjadi gol terakhir yang masuk ke gawangnya. Skor pun tetap bertahan hingga wasit meniupkan peluit panjang mengakhiri laga.
Dengan kemenangan itu, SFC sendiri kian mantap di singgasana klasemen Indonesia Super League dengan 36 poin. Unggul lima poin dari Persipura yang kini duduk di tempat kedua. Sementara itu, Persiram harus puas tetap menjadi juru kunci dengan poin 10.
Susunan Pemain
Sriwijaya FC: Ferry Rotinsulu (GK), Supardi, Septia Hadi (Mahyadi Panggabean 68'), Thierry Gathusi, Ahmad Juprianto, Lim Joo Sik, Ponaryo (C), Firman Utina (Syamsul Chaeruddin 84'), M.Ridwan, Rizky Novriansyah (Siswanto 53), Hilton Moreira
Persiram: Ary Kurniawan (GK), Kubai Quayian, A. Helmi (Asmad 60'), Stefan R. Hendambo, Sa'nun Alqadri, Sakai, Benson, Gidion, Okto Maniani (C), Jeon (Nasution Karubaba 81'), Boumsong
Editor | : | Frengky Aruan |
Komentar