Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Persib, Persiba ke Sepuluh Besar

By Frengky Aruan - Sabtu, 24 Maret 2012 | 20:27 WIB
Aldo Bareto, dua golnya buat Persiba Raih kemenangan.
Erly Bahtiar/Bolanews
Aldo Bareto, dua golnya buat Persiba Raih kemenangan.

71.

Bermain di hadapan pendukung, Persiba tampil meyakinkan. Dengan motivasi yang ada, Aldo Baretto cs. langsung menggempur gawang Persib dengan sejumlah tembakan.

Namun beberapa kesempatan yang coba dikonversi para punggawa Persiba di awal babak pertama gagal membuahkan hasil. Performa apik Jendry Pitoy yang selalu sukses menghalau sejumlah upaya menjadi salah satu penyebabnya.

Kendati begitu, Persiba tetap tak berhenti. Terbukti, meski sesekali juga mendapat tekanan serta kejutan dari tim tamu, Persiba tetap tak mengendorkan daya serangannya. Tak hanya di sisa babak pertama, tapi juga hingga di babak kedua.

Pada menit ke-65, Persiba lewat sang striker, Aldo Bareto pun akhirnya bisa memecah kebuntuan. Kepastian itu diperoleh setelah umpan dari sisi kiri pertahanan Persib sukses disontek Aldo dengan tendangan pelannya. Jendry yang sudah mati langkah pun tak kuasa menghalau bergulirnya bola ke gawang Persib.

Berbekal gol itupula semangat Beruang Madu kian membara. Satu menit berselang, Persiba bahkan bisa menggetarkan gawang Maung Bandung untuk kedua kalinya. Lagi-lagi, gol itu dicipatakan oleh Aldo dengan sebuah sepakan kerasnya yang menghujam pojok kiri atas gawang Persib. 2-0 Persiba unggul.

Tapi keunggulan itu tak bertahan lama, pasalnya lima menit berselang, Persib lewat Airlangga Sucipto bisa memperkecil ketertinggalan dengan memanfaatkan umpan yang dikirim Aliyudin dari sisi kanan pertahanan Persiba.

Semakin tipisnya ketertinggalan itupula yang membuat Persib kian menggebu-gebu untuk bisa menyamakan kedudukan. Tapi apa daya, hingga laga berakhir tak ada satu gol pun yang bisa diciptakan Maung Bandung. Skor 2-1 pun tetap bertahan, dan Persiba pastikan raih tiga poin di kandang sendiri.

Dengan tambahan poin itu, Persiba yang sebelumnya duduk di tangga ke-12 naik ke tempat kesembilan dengan koleksi 23 poin. Menempel Pelita Jaya yang meraih kemenangan dari tangan Persegres Gresik. Sementara itu, Persib harus puas tetap berada di posisi ketujuh dengan 25 poin.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X