Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tuntaskan 2 Penalti, Costas Buat Persela Unggul

By Frengky Aruan - Minggu, 25 Maret 2012 | 16:18 WIB
Mario Costas, dua golnya bawa Persela balik unggul.
Arief Bagus/Bolanews
Mario Costas, dua golnya bawa Persela balik unggul.

Persela Lamongan untuk sementara unggul atas tamunya, Persiwa Wamena di laga yang digelar di Stadion Surajaya, Lamongan, Minggu (25/3). Kepastian itu diperoleh setelah dua penalti sukses dituntaskan Mario Costas untuk membalas satu gol yang dicipta Persiwa di awal babak pertama.

Di babak pertama, Persela yang didukung para suporter setianya, LA Mania tampil meyakinkan. Tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu langsung tampil menggebrak sejak peluit dimulainya laga di babak pertama dibunyikan.

Pada menit pertama, Laskar Joko Tingkir bahkan langsung memberi ancaman ke gawang Persiwa. Sayang upaya pertama yang dilakukan Persela lewat Gustavo Lopez masih belum menemui hasil. Bola hasil sepakan keras sang kapten Persela itu masih bisa diamankan.

Meski begitu, Persela tak berhenti. Tapi naas, asyik menyerang Persela lupa mengokohkan lini belakang. Situasi itupun sukses dimanfaatkan oleh kubu tamu, Persiwa menjadi sebuah gol.

Gol pembuka itu terjadi lewat sebuah skema serangan balik. Erick Weeks Lewis yang berlari menuju zona terdalam Persela pun sukses memanfaakan kegagalan sang rekan melewati kiper Persela. Dengan cepat, bola yang lepas dari penguasaan sang rekan pun langsung dibuat Erick menjadi gol pada menit keempat.

Beruntung, gol di awal babak pertama itu tak menurunkan mental para punggawa Persela. Dengan semangat yang ada, Laskar Joko Tingkir terus melakukan tekanan terhadap tim tamu. Pada menit ke-11, sebuah penalti pun didapat Persela sebagai bentuk upaya menekan Persiwa. Dengan ketenangannya, Mario Costas yang maju sebagai algojo sukses menyarangkan bola ke gawang Persiwa. Skor pun menjadi imbang 1-1.

Namun skor imbang itu tak bertahan, pasalnya, Persela kembali sukses memanfaatkan sebuah handball yang membuat wasit kembali menunjuk titik putih pada menit ke-27. Costas yang kembali melakukan eksekusi pun membawa timnya balik unggul 2-1.

Situasi itu tampak membuat semangat para punggawa Persela kian meninggi. Tapi apa daya, segala upaya yang dilakukan Persela untuk menambah keunggulan belum berhasil. Skor 2-1 pun tetap bertahan dan menutup laga di babak pertama.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X