Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Matteo Enggan Berspekulasi akan Masa Depannya

By Arnoldi - Senin, 26 Maret 2012 | 00:35 WIB
Roberto Di Matteo
Getty Images
Roberto Di Matteo

Roberto Di Matteo tak mau berspekulasi mengenai massa depannya di Chelsea. Bahkan jika saja The Blues berhasil menjuarai Liga Champion musim 2011/12, pelatih asal Italia itu menyatakan belum tentu mau melanjutkan kepemimpinannya di Stamford Bridge.

Saat ini status Di Matteo hanya pelatih sementara Chelsea sepeninggal Andre Villas-Boas, yang dipecat pada Februari 2012 lalu. Meski tidak berstatus permanen, prestasi Di matteo bisa dikatakan lebih baik dari pendahulunya. Di bawah asuhannya, Chelsea hanya kalah sekali dalam enam laga di segala ajang yang telah mereka jalani sejauh ini.

Prestasi itu tentu cukup spesial, apa lagi Si Biru kini berpeluang menjuarai Liga Champion usai sukses menyingkirkan Napoli di babak 16 besar lalu. Dengan catatan yang cukup baik itu, manajemen Chelsea kabarnya siap menawakan kontrak permanen pada Di Matteo di akhir musim nanti.

"Saya tidak memikirkan masa depan saya saat ini. Persoalan menjadi pelatih tetap tidak ada di dalam benak saya saat ini. Saya hanya mencoba melakukan yang terbaik bagi klub dan pemain-pemain ini," kata Di Matteo menanggapi spekulasi mengenai massa depannya, seperti yang dilansir Sky Sport.

"Saya yakin klub ini akan membuat keputusan tepat akan masa depan mereka karena klub ini lebih besar dari pelatih manapun. Saya tidak pernah berpikir saya akan diangkat jadi pelatih tetap jika bisa memenangi Liga Champion," pungkas mantan pelatih West Brom itu.

Di Liga Champion, Chelsea sendiri masih harus menghadapi Benfica di babak prempat final dan AC Milan atau Barcelona di babak semifinal untuk bisa melangkah ke partai puncak. Sedangkan di Liga Inggris, Si Biru masih harus mengejar selisih lima poin dari Tottenham Hotspur di peringkat empat dan delapan poin dari Arsenal di peringkat tiga untuk bisa mencapai target mereka finish di zona Liga Champion akhir musim nanti.


Editor : Arnoldi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X