Salah satu apparel olah raga terkemuka di dunia, Nike telah menjalin kerja sama dengan Everton. Kontrak Nike bersama The Toffes ini mulai berlaku musim depan dan berlangsung selama tiga tahun.
Nike akan bertanggung jawab akan kebutuhan peralatan olah raga Tim Cahill cs, seperti jersey pertandingan dan pakaian latihan. Langkah Everton ini mengikuti jejak Barcelona, Manchester United, dan Juventus yang sudah lebih dulu menggandeng Nike dalam urusan sportwear mereka.
Sebelum dikontrak Nike, semua peralatan olah raga The People's Club di endorse oleh produsen alat olah raga bernama Le Coq Sportif yang berbasis di Prancis.
"Kami tidak sabar lagi untuk bekerja sama dengan Nike. Mereka memiliki reputasi yang tidak diragukan lagi untuk urusan apparel. Para fans juga sudah tidak sabar menunggu wujud kostum kami musim depan yang akan didesain oleh Nike. Klub dengan sejarah seperti Everton layak mendapatkan partner yang terbaik pula," jelas Kepala Eksekutif Everton,Robert Elstone, kepada Eurosport.
Editor | : | Deny Adi Prabowo |
Komentar