Sami Hyypia resmi ditunjuk sebagai pelatih anyar Bayer Leverkusen. Mantan pemain Leverkusen dan Liverpool itu menggantikan Robin Dutt yang dipecat, Sabtu (31/3).
Hyypia naik pangkat menjadi pelatih tim senior Werkself, sejak gantung sepatu musim panas 2011 silam ia ditunjuk sebagai pelatih tim junior Leverkusen.
Lelaki jangkung asal Finlandia ini takkan menjadi pelatih seorang diri, ia akan ditemani Sascha Lewandowski yang sebelumnya mengasuh tim U-19.
Leverkusen yang disingkirkan Barcelona di babak 16 besar Liga Champion musim ini, sudah tak berpeluang merebut gelar juara Bundesliga. Dengan mengoleksi 40 poin dari 28 laga, Leverkusen kini duduk di peringkat tujuh dan tertinggal 23 poin dari Borussia Dortmund di puncak.
Target paling masuk akal bagi Hyypia adalah membawa timnya merebut tiket ke Liga Europa. Leverkusen akan bersaing ketat dengan Werder Bremen, Hannover, Stuttgart, dan Wolfsburg untuk mengakhiri musim di posisi lima atau enam.
Editor | : | Husein Noval |
Komentar