Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ferdinand Cinta Manchester United

By Lilianto Apriadi - Rabu, 11 April 2012 | 14:05 WIB
Rio Ferdinand
Getty Images
Rio Ferdinand

Musim 2011/2012 menggenapkan musim Rio Ferdinand menjadi satu dekade bersama Manchester United. Setelah direkrut dari Ledds United tahun 2002, ia menjadi salah satu bek terbaik yang dimiliki United dan tim nasional Inggris.

Sampai saat ini, Ferdinand mengoleksi 392 penampilan bersama United. Posisinya sebagai bek membuat Ferdinand hanya menghasilkan tujuh gol untuk United. Dirinya belum berpikir untuk gantung sepatu. Kecintaan pada klub dan semua yang ada di dalam tim yang bermarkas di Old Trafford ini, menjadi salah satu faktor ia bertahan sampai sekarang. Suasana kota, fan, dan sejarah klub menjadi faktor lain ia bertahan.

"Saya masih berpikir tentang kemenangan dalam pertandingan-pertandingan yang kami jalani, bukan berpikir untuk gantung sepatu. Saya senang berada di sini. Saya cinta klub dan sejarah dari klub ini. Kenangan saya dan klub akan terus terjaga di hati saya,'' ungkap pemain bernomor punggung 5 ini dalam situs resmi klub www.ManUtd.Com.

Kemudian ia menambahkan, ''suatu hari Fergie berkata kepada saya bahwa sangat jarang pemain bertahan di satu klub dalam waktu 10 tahun. Tapi, tidak dengan pemain Man. United. Pemain dapat bertahan lama di sini karena Man. United terus mempertahankan dan mencari gelar berbeda di tiap musimnya."

Musim ini, Ferdinand ingin mengukir sejarah lagi bersama The Red Devils. Ia ingin memberi gelar juara Premier League ke-20 bagi Setan Merah. Fokusnya saat ini hanya terarah pada tujuan tersebut bukan yang lain. Ia ingin keluar dari United dengan kenangan yang indah.

"Pada musim ini saya sangat berkonsentrasi penuh untuk gelar juara liga. Semoga saja kami mendapatkannya. Tambahan satu atau dua gelar lagi untuk United, lalu saya akan pergi. Saya ingin pergi dari sini dengan catatan yang tinggi."


Editor : Matias Purwanto


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X