Presiden klub Barcelona, Sandro Rosell, menilai talenta yang dimiliki Lionel Messi tak mampu ditandingi oleh pemain mana pun. Rossel mengklaim Messi sebagai produk terbaik yang pernah dicetak akademi La Masia, sekolah sepak bola Barcelona.
Tambahan gol ke gawang Getafe pada laga di Cam Nou, Rabu (11/4) dini hari WIB, menjadi bukti sahih kehebatan The Messiah yang telah membukukan 39 gol hingga jornada 32 Liga Spanyol.
Tak hanya soal menjebol gawang lawan dan memberikan assist, namun perilaku Messi di luar lapangan yang sepi gosip pun membuat Rossell kagum.
"Saya pikir Barca tak akan pernah memiliki pemain seperti Messi lagi," ucap sang Presiden dilansir Goal.com.
"Kehebatan Messi hadir di dalam dan di luar lapangan pertandingan," tambah pria yang sukses melengserkan Joan Laporta guna menduduki kursi Presiden.
Editor | : | Octa Kusuma Nugraha |
Komentar