Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tito Vilanova Gantikan Pep

By Yudhi F. Oktaviadhi - Jumat, 27 April 2012 | 19:15 WIB
Tito Vilanova
Getty Images
Tito Vilanova

Barcelona bakal ditinggal Pep Guardiola akhir musim 2011/12. Sebagai pengganti pelatih berusia 41 tahun tersebut, manajemen Barca mempromosikan asisten Pep, Tito Vilanova, sebagai pelatih anyar Azulgranas.

Penunjukan Vilanova itu diumumkan langsung oleh Direktur Sepak Bola Barca, Andoni Zubizarreta, sesaat setelah Pep menyatakan ia tak akan memperpanjang kontraknya, yang akan berakhir pada 30 Juni 2012, Jumat (27/4). Menurut Zubizarreta, Vilanova akan efektif menjadi pelatih anyar Barca mulai musim depan.

"Ketika Pep menyatakan tidak akan tetap di sini, kami tak bisa mempercayainya. Tapi, ia selalu mengatakan yang terpenting adalah melanjutkan filosofi yang telah ada. Sangat sulit untuk menentukan penggantinya. Suatu hari saya bertanya, Tito telah bekerja cukup lama dengan kita, kenapa bukan dia? Ia mewakili filosofi kami dan juga pandai," kata Andoni Zubizarreta di konferensi pers yang disiarkan di laman resmi Barca.

"Ia berdedikasi. Ia sering bekerja sampai larut malam dan kepribadianya dibutuhkan untuk mengangkat tim. Ia tentu berbeda dengan Pep, tapi Tito adalah orang yang tepat. Kami selalu melihat apa yang tersedia. Memiliki Tito membuat sangat simpel, sehingga kami tidak perlu pergi mencari pelatih baru di bursa transfer," lanjut Zubizarreta.

Keputusan manajemen Barca itu didukung oleh Pep. Menurutnya, Tito adalah orang yang tepat untuk menjadi pelatih Barca. Pep berujar kalau Tito tak hanya hebat, tapi juga tahu sebeluk beluk Barca.

"Anda bisa mengharapkan yang terbaik dari Tito. Ia lebih mempunyai skill dan pemain-pemain mengenalnya. Saya pikir klub telah membuat keputusan yang tepat. Jika saya menyuarakan ide, Tito selalu membantu untuk mengembangkannya," timpal Pep.


Editor : Arnoldi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X