Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Delapan SSB Pastikan Tempat di Perdelapan Final

By Matias Purwanto - Minggu, 29 April 2012 | 19:02 WIB
Turnamen MUPC antara Persigawa dan ASIOP-Apacinti
Arief Bagus/BOLA
Turnamen MUPC antara Persigawa dan ASIOP-Apacinti

15 regional Jakarta yang digelar di Lapangan C senayan, akan memasuki babak perdelapan final, Semifinal dan Final, Senin (30/4).

Sebelumnya sebanyak 20 Sekolah Sepak Bola (SSB) dibagi menjadi empat grup. Kualifikasi grup sendiri sudah digelar sejak Jumat (28/4). Untuk partai perdelapan final di ambil dua SSB terbaik di tiap grup.

Untuk regional Jakarta, pengurus cabang PSSI Jakarta Selatan ditunjuk sebagai penyelenggara. Lewat Komisi Hukum dan Disiplin Pengcab Jakarta Selatan, Mulyana, mengucapkan rasa syukur atas suksesnya penyelenggaraan babak kualifikasi grup.

"Alhamdulillah, semua berjalan baik. Pihak penyelenggara, tim, dan pemain dapat bekerja sama dengan baik,'' ujarnya.

Untuk partai perdelapan final sampai final besok, ia juga menegaskan kesiapan panitia. Ia berharap turnamen akan berakhir sukses. "Dengan bantuan Pengprov semoga acara ini akan berjalan tanpa hambatan,'' tegasnya.

MUPC sendiri adalah turnamen yang melibatkan lebih dari 9.000 tim di 40 negara termasuk Indonesia yang bekerja sama dengan PSSI. MUPC berusaha mewujudkan mimpi para remaja di seluruh dunia untuk menuju Eropa. Partai final akan diadakan di Manchester, Inggris.

Di Indonesia, selain Jakarta, turnamen diselenggarakan di Bandung, Surabaya, Padang, Tangerang, Yogyakarta, Pekanbaru, Medan, Balikpapan, hingga Papua Barat. Tim juara di tiap wilayah akan bertanding kembali di Stadion Soemantri Bojonegoro, Kuningan, Jakarta,  4-6 mei 2012.

Berikut delapan  SSB yang masuk ke perdelapan final dan berpeluang mewakili Jakarta untuk babak selanjutnya:
1. UMS              5. GOR Ragunan
2. IM Utara        6. Bina Taruna
3. Pelita Jaya     7. Mutiara Cempaka
4. Ricky Yacobi   8. ASIOP-Apacinti


Editor : Matias Purwanto


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X