Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Imbang, Deltras Masih di Dekat Zona Degradasi

By Frengky Aruan - Sabtu, 5 Mei 2012 | 21:06 WIB

0.

Di dalam laga, Deltras yang punya hasrat melanjutkan tren kemenangan di dua partai tandang sebelumnya, memulai laga dengan penampilan yang kurang menggigit. Dengan formasi 4-2-3-1 yang menempatkan Budi Sudarsono penyerang tunggal, The Lobster bisa dikatakan tak bisa berbuat apa-apa.

Yang lebih parah, The Lobster yang tampil tanpa Sean Daniel Rooney, justru lebih banyak mendapat tekanan dari tim tamu, Mitra Kukar di sepanjang babak pertama. Situasi seperti itu pun dengan sendiri membuat gawang mereka berkali-kali mendapat ancaman.

Beruntung sejumlah ancaman yang dilakukan Hamka Hamzah cs. tak berjalan mulus. Deltras pun sukses menahan tim tamu dengan skor imbang tanpa gol hingga laga babak pertama berakhir.

Jauh berbeda dibanding di babak pertama, Deltras bermain ciamik di babak kedua. Serangan yang tak terbangun pun akhirnya terlihat. Dengan situasi itu, Deltras pada akhirnya bisa menguasai jalannya pertandingan sekaligus balik menekan Mitra Kukar.

Namun sayang, kesempatan yang didapat tak satu pun yang berakhir menjadi gol. Pada ke-51 contohnya, sebuah sepakan percobaan Lancine Kone dari luar kotak penalti masih bisa dihalau Hendro. Pun demikian dengan tandukkan Kone, memanfaatkan umpan Mitrovic pada menit ke-69 dan sepakan Mitrovic dari sisi kiri pertahanan Mitra Kukar pada menit ke-83.

Hingga peluit panjang berbunyi, tak ada satu gol pun tercipta. Deltras yang berhasrat raih poin penuh akhirnya harus berbagi angka dengan tamunya di kandangnya sendiri.

Atas hasil itu, ambisi Deltras menjauhi zona degradasi pun tak tercapai. Tambahan satu poin hanya mampu membuat mereka hanya berselisih satu poin dari Persiram dan PSAP yang membuntuti di tempat ke-16 dan ke-17.

Sementara itu, hasil imbang ini membuat Mitra Kukar kembali menduduki tempat kedelapan. Menggeser Persib yang harus turun ke peringkat kesembilan.

Susunan Pemain

Deltras: 50-Wahyudi (GK), 3-Wahyu Gunawan (Supandi 78'), 45-Waluyo, 20-Mijo Dadic (C), 23-Benny Wahyudi, 6-Lancine Kone, 21-Srecko Mitrovic, 27-Sugiarto (Qischil Gandrum 55'), 44-James Koko Lomel, 5-M. Fakhrudin, 13-Budi Sudarsono (M.Yusuf 89')

Cadangan: 58-Herman Batak (GK), 28-Muhammadan 22-Supandi, 15-Khoirul Mashuda, 19-M.Yusuf, 25-Harminto, 16-Qischil Gandrum Minny

Mitra Kukar: 34-Hendro Kartiko (GK), 22-Ardan Aras, 2-Saiji Kaneko, 23-Hamka Hamzah, 25-Isnan Ali, 19-Ahmad Bustomi, 6-Dirga Lasut (Wijay 82'), 18-Lee Sang Min, 14-Arif Suyono, 4-Abd. Gamal, 26-Saktiawan Sinaga (Oliviera 74')

Cadangan: 21-Joice Sorongan (GK), 13-Victor Simon Badawi, 24-Heru Nerly, 29-Wijay, 11-Fadhil Sausu, 17-Anindito Wahyu, 32-Kevin Oliviera


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X