Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hemat yang Hebat Ala Atletico Madrid

By Yudhi F. Oktaviadhi - Jumat, 11 Mei 2012 | 11:56 WIB
Thibaut Courtois
Michael Regan/Getty Images
Thibaut Courtois

0 dalam partai final Liga Europa di Stadion National Bucharest, Rumania (10/5). Thibaut Courtois dan Diego Ribas, berjasa besar dalam meraih kemenangan bagi Los Rojiblancos. 

Kiper Atletico Madrid asal Belgia, Thibaut Courtois, bermain sempurna sepanjang 90 menit laga final. Pemuda berusia 19 tahun itu, melakukan 61 penyelamatan dari 15 kali pertandingan. Siapa sangka, Courtois adalah pemain pinjaman dari Chelsea sejak 26 Juli 2011, ternyata ia sukses menjadi andalan baru Los Colchoneros, dengan nomor punggung 13 yang sebelumnya digunakan oleh David de Gea.

Hal yang sama dengan Courtois dialami juga oleh Diego. Sebagai pemain yang dipinjamkan oleh Wolfsburg, Diego menunjukkan kualitasnya sebagai seorang superstar dengan torehan tujuh assist dan tiga gol dari 12 kali penampilannya pada ajang Liga Europa musim ini. Ia menjadi top assist Liga Europa musim ini.  

Atletico sangat hebat dalam melakukan penghematan pada bursa transfer dan aksi hemat tersebut membuahkan prestasi berupa trofi Liga Europa 2011/12.


Editor : Brian Yosef


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X