Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persiba Gagal Raih Tiga Poin di Kandang

By Matias Purwanto - Sabtu, 12 Mei 2012 | 16:22 WIB
ISL
ISL

1 oleh tamunya, PSAP Sigli dalam lanjutan kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) di Stadion Persiba Balikpapan, Sabtu (12/5) sore. Aldo Baretto,dkk gagal naik ke peringkat ke-4 menggeser Persija.

Persiba yang berambisi meraih tiga poin demi memperbaiki posisi di klasemen langsung tancap gas saat peluit kick off dibunyikan. Namun, PSAP dapat mengimbangi permainan Persiba.

Sampai menit ke-20, kedua tim sama sekali belum menciptakan peluang. Hal ini disebabkan karena kedua tim bermain dengan tempo lambat dan memanfaatkan penguasaan bola. Pertandingan cenderung membosankan.

Aldo Baretto, dkk. tampak kesulitan membangun serangan. Sebaliknya PSAP bermain dengan sangat nyaman.

Menit ke-33 Persiba mendapat peluang emas pertamanya. Kenji Adachihara yang terbebas dari kawalan bek PSAP mampu melepaskan sepakan keras. Namun, sepakan pemain Jepang tersebut melebar di sisi kiri gawang PSAP yang dikawal Farurrazi.

Memasuki babak kedua, Persiba mencoba ambil alih permainan. Tak jauh seperti di babak pertama, kurangnya koordinasi permainan menyebabkan serangan Persiba mudah dipatahkan PSAP.

Kerja keras anak-anak Balikpapan nayris saja membuahkan gol. Namun, sundulan Kenji Adachihara memanfaatkan umpan Dwi Joko tipis menyamping di sisi kanan gawang PSAP.

Terus menyerang, akhirnya Persiba mampu membuat gol. Pada menit ke-66 pemain pengganti, Sultan Samma mampu mengoyak jala gawang PSAP memanfaatkan umpan tendangan bebas yang dilakukan Esteban Guillen.

Petaka datang menghampiri PSAP. Mereka harus bermain dengan 10 pemain setelah Sekou Camara diusir dari lapangan karena mendapat kartu kuning kedua. Sekou melakukan tindakan tidak terpuji terhadap Tomislav Labudovic.80

PSAP hampir mencuri gol. Namun, tendangan Abu Bakkar Bah dapat diantisipasi oleh kiper Persiba, Yanuar Tri Firmanda.

Persiba membalas lewat Aldo Baretto. Sunduran Aldo yang sudah dalam posisi bebas mampu diamankan Farurrazi. Tidak lama berselang, giliran Asri Akbar mengancam gawang PSAP. Sayang, aksi individu yang diakhiri dengan tendangan tipis menyamping di gawang PSAP.

Ketika pertandingan sepertinya akan dimenangkan Persiba, PSAP justru mampu menyamakan kedudukkan. Sukman Suaib mampu merobek gawang Persiba pada menit ke-91 lewat tendangan bebas.

Skor 1-1 untuk untuk kedua tim menjadi akhir dari pertandingan. Dengan hasil ini, Persiba tidak bergerak dari posisi ke-6 dengan meraih 37 poin dari 23 pertandingan. PSAP juga tidak bergerak dari posisi ke-16 dengan meraih 22 poin dari 23 pertandingan.

Susunan pemain

Persiba: 1-Yanuar Tri Firmanda (GK), 12-Supriyadi, 77-Rahmat Latief, 26-Tomislav Labudavic, 2-Dwi Joko Prihatin, 8-Achmad Sembiring (80' Eki Nurhakim), 18-Matsunaga Shoe, 7-Esteban Guillen, 6-Asri Akbar, 17-Aldo Baretto (C), 9-Kenji Adachihara (61' 22-Sultan Samma).

Cadangan: 25-Ahmadi (GK), 19-Iqbal Samad, 13-Saiful L, 5-Absor, 23-M.Bahtiar, 24-Eki Nurhakim.

PSAP: 31-Farurrazi (GK), 16-Bustami, 24-Steambiaso Nkanyiso S Boniso Ntombela, 77-M.Ali, 25-Reza Fandi (C), 32-Sukman Suaib, 14-Ichwani Hasanuddin, 21-Abdul Faisal, 22-Indra Gunawan (74' 9-Ferry Komul), 15-Sayuti (65' 3-Abu Bakkar Bah), 11-Sekou Camara .

Cadangan: 33-Muhammad Sabani, 3-Abu Bakar Bah, 20-Nanda Zulmi, 29-Heri Saputra, 9-Feri Komul, 99-Jeon Sungha.


Editor : Matias Purwanto


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X