2 di Etihad Stadium, Minggu (13/5) malam WIB. Atas pencapaian City tersebut, Roberto Mancini merasa sangat bangga.
City memenangi pertandingan melawan QPR dengan susah payah. Sempat tertinggal 2-1, City akhirnya berhasil membalik keadaan di menit-menit akhir lewat gol Edin Dzeko dan Sergio Aguero pada injury-time.
"Sangat luar biasa. Tim ini pantas mendapatkannya. Saya tak pernah berpikir pertandingan terakhir kami akan seperti ini. Kami tak pantas kalah karena kami menciptakan banyak peluang dan tim ini pantas menjuarai Premiert Lueague musim ini," kata Mancio penuh suka-cita di Sky Sport.
Pencapaian City ini sendiri bisa dikatakan luar biasa. Selain berhasil menjuarai Premier League untuk pertama kalinya dalam 44 tahun terakhir, mereka juga sukses memenanginya dengan mengalahkan rival abadinya, Manchester United, pada dua pertemuan di liga.
"Lima menit menjelang pertandingan berakhir, saya sempat berpikir kalau kami tidak akan memenangi pertandingan ini. Namun, kami berhasil memenanginya dan meraih titel juara," sambung pelatih asal Italia itu.
"Kami berada di atas dalam 20 pertandingan. Saya pikir sangat penting bagi kami untuk menjadi juara karena akan membuat City mempunyai masa depan cerah," pungkas Mancio.
Editor | : | Arnoldi |
Komentar