Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Atau Dua Musim Lagi Madrid Raih Liga Champion

By Husein Noval - Selasa, 15 Mei 2012 | 00:49 WIB
Jose Mourinho
Getty Images
Jose Mourinho

Sukses menjuarai La Liga menjadi awal tantangan baru Jose Mourinho bersama Real Madrid. Entredor asal Portugal langsung bersiap menyongsong musim baru dan yakin anak asuhnya bakal mengangkat trofi Liga Champion satu atau dua musim lagi.

The Special One yakin betul akan ucapannya. Ia mengaku siap mewujudkan mimpi Los Blancos merebut trofi Liga Champion ke-10 sepanjang sejarah klub.

Sejak melatih Cristiano Ronaldo cs. awal musim 2010/2012, Mourinho dua kali membawa Madrid ke semifinal. Bila musim lalu mereka dikandaskan Barcelona, musim ini Bayern Muenchen menggubur harapan menjuarai Liga Champion usai mengalahkan El Real di Santiago Bernabeu melalui drama adu penalti.

"Saya merasa diberkahi tuhan di ajang Liga Champion meskipun kalah dua kali di semifinal," ujarnya kepada AS. "Saya sudah memenangi Liga Champion dua kali. Beberapa pemain Madrid sekarang belum pernah melakukannya, dan kami akan coba meraih trofi ke-10 untuk Madrid."

Mourinho memang dikenal hebat di ajang ini. Ia berhasil membawa FC Porto juara tahun 2004 dan kemudian Internazionale tahun 2010. Bersama Chelsea ia juga pernah menembus semifinal.

"Tapi ini bukan obesesi," tegasnya. Bila kami bisa melanjutkan segalanya dengan baik usai menembus dua semifinal, maka dalam satu atau dua tahun kami bisa merebut gelar juara. Obsesi tidak akan membantu, tapi mimpi bisa."

Mourinho sangat serius soal target ini. Disaat beberapa pemainnya akan berpartisiasi di Euro 2012 Juni-Juli nanti, Mourinho memilih untuk bekerja dan pantang berdiam diri.

"Kami akan mengakhiri peryaan juara La Liga hari ini, para pemain bakal mulai fokus ke Euro 2012 dan saya akan mulai berpikir soal musim depan. Di Madrid anda tak bisa istirahat, anda akan selalu berpikir soal masa depan," tuntasnya.


Editor : Husein Noval


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X