Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inter Milan Dipastikan Datang Besok Pagi

By Oka Akhsan M. - Selasa, 22 Mei 2012 | 15:59 WIB
Para Pemain Internazionale
Claudio Villa/Getty Images
Para Pemain Internazionale

Hatta.

Kabar kedatangan Inter Milan dikonfirmasi langsung oleh Event Manager Inter Indonesia Tour 2012, Anjar Nugraha lewat telepon.

"Iya betul, besok rombongan Inter Milan akan tiba di Indonesia. Mereka akan bertolak ke Indonesia langsung dari Milan Malpensa, Italia menuju Jakarta via Singapura," ujar Anjar.

Sekitar 200 pendukung Inter Milan di Indonesia yang tergabung dalam Inter Club. Pasukan Biru Hitam akan langsung dibawa ke Hotel Mulia menggunakan bis yang disediakan panitia.

Anjar juga menyampaikan beberapa kegiatan yang akan dilakukan Inter yang akan berada di Jakarta selama lima hari.

"Mereka akan berada di Indonesia selama lima hari. Selama itu, Inter Milan akan bertanding melawan Liga Selection (24/5) dan Indonesia Selection (26/5). Selain itu beberapa kegiatan seperti Coaching Clinic, Meet and Great juga akan digelar," tambahnya.

Mengenai 20 pemain Inter yang akan datang, berikut nama-nama pemainnya.

Penjaga gawang:

1 Julio Cesar
12 Luca Castellazzi
21 Paolo Orlandoni

Belakang:

2 Ivan Cordoba
4 Javier Zanetti
13 Maicon
24 Paolo Hernan Dellafiore
25 Walter Samuel
34 Cristiano Biraghi
42 Jonathan

Tengah:

17 Angelo Palombo
18 Andrea Poli
19 Esteban Cambiasso
29 Coutinho
48 Lorenzo Crisetig
53 Luca Tremolada

Depan:

7 Giampaolo Pazzini
22 Diego Milito
81 Samuele Longo
96 Giovanni Terrani

        

   

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Matias Purwanto


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X