Manajer Stoke City, Tony Pulis, rupanya cukup puas dengan performa bek tengah, Jonathan Woodgate. Buktinya, Pulis menyodorkan tawaran perpanjangan kontrak di Britannia Stadium kepada pemain berusia 32 tahun itu.
Kontrak mantan bek tim nasional Inggris itu habis pada musim panas ini. Pulis menginginkan Woodgate meneken kontrak baru berdurasi 12 bulan ke depan.
Woodgate sebenarnya masih kurang tiga pertandingan lagi dari klausul perpanjangan kontrak otomatis selama satu tahun di Stoke. Namun, Pulis tetap menawari kontrak baru kepada mantan pemain Leeds, Real Madrid, dan Tottenham Hotspur itu.
Woodgate sebenarnya digadang-gadang sebagai bek masa depan tim nasional Inggris. Sayang, masalah cedera membuatnya lebih banyak menghabiskan waktu di ruang perawatan daripada di lapangan.
Selain Woodgate, Pulis juga ingin memperpanjang kontrak salah satu bek tengah andalan The Trotters, Robert Huth. Berbeda dengan Huth dan Woodgate, Pulis justru ingin menjual Matthew Upson, yang sebenarnya baru didatangkan dari West Ham pada 2011.
Editor | : | Oka Akhsan M. |
Komentar