Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hazard Tidak Sabar Tampil Bersama Chelsea

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 9 Juni 2012 | 10:21 WIB
Eden Hazard
Getty Images
Eden Hazard

Alasan Eden Hazard (21) untuk bergabung dengan Chelsea sangat sederhana, yaitu ia ingin membantu The Blues mengejar banyak gelar. Status Chelsea sebagai juara Liga Champions menjadi pertimbangan Hazard untuk menolak Manchester United dan Manchester City.

"Bergabung ke Chelsea, klub juara Eropa adalah mimpi yang seakan terwujud bagi saya. Saya ingin bersama tim juara ini memenangi trofi sebanyak mungkin," kata sensasi muda asal Belgia ini kepada The Guardian.

"Saya tidak sabar segera mulai bermain di Liga Primer Inggris dan Liga Champions. Jadi saya bisa segera bertemu rekan-rekan baru, suporter Chelsea dan semua pihak yang terlibat," tegasnya.

Musim lalu, Lille hanya berhenti di peringkat ketiga Ligue-1 Prancis, tetapi bukan hal itu yang mendasari keinginan Hazard pindah ke Chelsea. "Di Chelsea, banyak peluang terbuka, di mana saya berharap bermain sebanyak mungkin dan mendapat tempat di hati para pendukung," harapnya.

Meski belum resmi meneken kontrak, namun foto Hazard memegang kostum biru Chelsea sudah beredar. Di situs 101Greatgoals, foto Hazard juga terpampang memegang kostum barunya.

Banyak pengamat memprediksi, Hazard akan membawa dampak besar bagi Chelsea di liga domestik dan Eropa karena kemampuannya yang versatile. Masih muda, cepat, lapar gol dan gelar serta mampu menyerang dan bertahan sama cepatnya.

Kemampuan Hazard sudah terbukti mampu menggoyahkan pertahanan Inggris saat berujicoba melawan Belgia di Wembley pekan lalu. Dan Hazard akan mendapat perimbangan ideal pada diri Shinji Kagawa di MU. Bisa jadi, pengaruh kedua pemain itu akan membawa pertempuran MU kontra Chelsea musim depan lebih sengit.

Sumber: Tribunnews.com/dey

Editor: Dodi Esvandi


Editor : Tribunnews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X