Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tips Si Tangan Tuhan untuk Kapten Argentina, Messi

By Octa Kusuma Nugraha - Minggu, 10 Juni 2012 | 01:33 WIB
Diego Maradona
Matthew Lewis/Getty Images
Diego Maradona

Pertama kali Lionel Messi didaulat menjadi kapten tim nasional Argentina terjadi pada 30 Agustus 2011. Kala itu tim Tango memainkan laga persahabatan melawan Venezuela.

Sejak pertandingan itu pelatih Argentina, Alejandro Sabella, terus menunjuk Messi untuk menjadi pemimpin di lapangan hijau bagi kompatriotnya.

Legenda Argentina, Diego Maradona, pun mendukung penunjukkan Lionel Messi sebagai kapten. Tak hanya itu, Si Tangan Tuhan juga meminta The Messiah dapat terus menunjukkan performa terbaik selama membela Tim Tango.

"Sudah lama saya tak melihat pertandingan Argentina, tapi saya pikir Leo membutuhkan dukungan," ucap Maradona seperti dilansir laman Soccerway.

"Messi adalah anak yang pendiam, ia patut menjadi kapten mengingat kualitas permainan dan semua gol yang telah dicetaknya. Seiring berjalannya waktu Messi harus belajar untuk memimpin, berteriak, dan berdialog di lapangan seperti yang kerap diperbuat seorang kapten. Namun hal ini membutuhkan waktu," tambah pelatih klub Al Wasl ini.

"Sulit mengubah karakter Leo. Ia adalah pemain luar biasa yang tak dapat mengekspresikan apa yang ada di dalam pikirannya," lanjut sang kapten Argentina di tahun 1986.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X