Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Hari Pasca-HUT, Bepe Terpampang di Situs FIFA

By Frengky Aruan - Rabu, 13 Juni 2012 | 16:03 WIB

Tepat 10 Juni 2012 yang lalu, Bambang Pamungkas, striker Persija sekaligus tim nasional Indonesia genap berusia 32 tahun. Kendati timnya Persija gagal meraih kemenangan tepat di hari ulang tahunnya, sejumlah kado istimewa didapat striker yang kini menyandang nomor punggung 20 di Persija dan timnas sebelum dan sesudah hari ulang tahunnya.

Pada 31 Mei lalu atau sepuluh hari sebelum hari ulang tahunnya, Bepe sapaan akrab Bambang Pamungkas mendapat kado yang cukup istiwema. Dalam sebuah jumpa pers di F Cone, FX Plaza, Jakarta, Bepe secara resmi ditunjuk oleh salah satu perusahaan elektronik ternama Samsung untuk membawa obor Olimpiade London 2012.

Bersama Sandiaga Uno, Wanda Hamidah, dan Ika Trifisusanti, striker kelahiran Salatiga, 10 Juni 1980 itu pun dipastikan akan ikut berkeliling London dengan membawa obor digengaman.

"Jujur, saya kaget sekali.  Ini karena saya tidak pernah bermimpi untuk mengambil bagian di Olimpiade," kata Bepe.

Namun tak sampai di situ. Prestasi, pengalaman serta loyalitas yang telah diberi kepada dunia si Kulit Bundar pada akhirnya mengantar dirinya terpampang di situs resmi milik FIFA, fifa.com per 13 Juni 2012.

Dalam situs tersebut, FIFA sendiri memaparkan sejumlah hal yang berkaitan dengan karier Bepe di dunia sepak bola. Dengan tambahan pernyataan Bepe, FIFA secara tidak langsung menjelaskan awal mula ketertarikan Bepe pada dunia sepak bola hingga terus bermain bola sampai saat ini.

Selain itu, FIFA menjelaskan pengalaman sang striker saat memperkuat klub baik dari dalam maupun luar negeri. Tak ketinggalan hal lain di luar sepak bola yang menjadi hobinya.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X