Salah satu wakil PSSI yang ditunjuk untuk mengisi posisi anggota Joint Committee atau Komite Bersama, Saleh Ismail Mukadar, berharap rapat JC yang seyogyanya dilaksanakan mulai Kamis (12/7), tidak digelar di Jakarta.
"Kalau kami sendiri berharap rapat JC nantinya di gelar di Kuala Lumpur," kata Saleh saat ditemui di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Senin (9/7).
Menurut Saleh, hal itu perlu dilakukan. Ini agar kenetralan rapat tersebut bisa terjaga.
"Ya, tentunya biar netral. Apalagi, di sana kan akan ada perwakilan Task Force AFC," jelas Saleh.
Sebelumnya perwakilan KPSI-ISL, Djamal Aziz sendiri sempat berkata bahwa rapat perdana yang akan digelar pada 12 Juli akan dilakukan di Jakarta, tepatnya di Hotel Grand Melia, Jakarta.
Editor | : | Frengky Aruan |
Komentar