Ryan Giggs ditunjuk sebagai kapten tim sepak bola Inggris Raya untuk Olimpiade 2012. Kepastian itu diperoleh setelah pelatih Stuart Pierce resmi menunjukan gelandang veteran Manchester United itu untuk menjadi pemimpin bagi tim muda Inggris Raya.
Pearce mengatakan sejumlah pemain mampu menjalankan tugas sebagai kapten, namun Giggs dianggap menonjol di antara 18 pemain yang akan diturunkan dalam Olimpiade 2012. "Semua pemain sangat respek kepada Giggs," kata Pearce kepada BBC Sport, Senin (9/7).
Penunjukan pemain asal Wales itu sebagai kapten Inggris Raya disambut gembira olehnya. "Tanggung jawab sebagai kapten merupakan penghargaan luar biasa." tandas pemain berusia 38 tahun itu.
Giggs merupakan salah satu dari tiga pemain yang berusia di atas 23 tahun yang terpilih dalam tim Inggris Raya.
Sebelum tampil di Olimpiade 2012, tim Inggris Raya akan melakukan pertandingan pemanasan melawan Brasil di Stadion Riverside pada 20 Juli.. Selanjutnya laga pertama di Olimpiade, Inggris Raya akan melawan Senegal pada 26 Juli di Old Trafford.
Editor | : | Eky Rieuwpassa |
Komentar