Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Membelot, Lucio Langsung Bela Juventus

By Yudhi F. Oktaviadhi - Minggu, 15 Juli 2012 | 23:19 WIB
Lucio
Getty Images
Lucio

Langkah mengejutkan dibuat Lucio. Tak hanya pindah ke klub yang selama ini menjadi musuh bebuyutan Internazionale, Juventus, tetapi juga membela perolehan scudetto klub tersebut.

Lucio bisa dikatakan orang baru di Juve. Ia menjadi pemain Juve pada 4 Juli lalu setelah Inter membatalkan sisa dua musim lagi. Meski demikian, Lucio sepertinya mengerti betul Bianconeri.

Menurut Lucio, klaim Juventus kalau mereka telah memenangi 30 Scudetto adalah tepat. Lucio percaya keputusan Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) membatalkan dua titel Juventus atas tuduhan keterlibatan skandal Calciopoli adalah tidak benar.

"Klaim Presiden (Juve) Andrea Agneli adalah tepat, Juventus telah memenangi 30 Scudetto. Saya menghormati rekan-rekan saya di Inter, tapi saat ini saya adalah pemain Juventus. Saya harap mereka merindukan saya. Saya harap mereka membuat kesalahan melepas saya," kata Lucio di Football Italia.

Ketika meninggalkan Inter, Lucio hangat diberitakan akan hengkang ke Turki atau Spanyol. Namun, ia ternyata memilih menetap di Italia untuk memperkuat Si Nyonya Tua. Di Bianconeri, ia diberi kontrak berdurasi dua tahun hingga 2014.

"Ini merupakan langkah penting dalam karier saya. Saya di klub yang memiliki proyek besar. Saya memilih Juventus karena saya masih ingin bermain di level tertinggi," simpul pemain bertahan asal Brasil tersebut.


Editor : Arnoldi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X