LA Lights Streetball menghadirkan inovasi terbaru. Mereka mendatangkan salah satu streetballer terbaik Indonesia, Vickey AKA Poison V, sebagai judges.
Vickey telah berhenti berlaga di LA Lights Streetball sejak tahun 2011. Alasan utamanya adalah karena ia kerap mengalami cedera lutut beberapa kali ketika sedang bermain basket.
Namun, hal tersebut tidak menghentikan kecintaan Vickey pada dunia LA Lights Streetball. Tahun lalu ia sempat dipilih untuk menjadi Judges di LA Light Streetball dan tahun ini VIckey dipercaya untuk mengemban tugas serupa.
“Menurut gue, perkembangan streetball di Indonesia udah cukup pesat. Sekarang ini streetballer-streetballer udah mulai mengerti pentingnya basic basket. Buat gue itu penting, karena dengan basic basket yang baik, akan membuat level skill-nya menjadi naik juga,” kata Vickey.
“Untuk kompetisinya juga makin keren, banyak jagoan-jagoan baru yang muncul. Ditambah lagi, para pemain pro juga sudah banyak yang ambil bagian di kompetisi LA Lights Streetball sehingga membuat kompetisi ini makin berkualitas,” tambahnya.
Vickey bukanlah streetball biasa. Beberapa penghargaan telah diraihnya selama mengikuti LA Lights Streetball, di antaranya adalah membawa Future Streetball menjadi juara open run Bandung selama lima tahun berturut-turut dan masuk ke dalam Allstar Nasional dari 2006 hingga 2010.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar