Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Milan Lepas Ibrahimovic Demi Guardiola?

By Brian Yosef - Jumat, 20 Juli 2012 | 10:55 WIB
Zlatan Ibrahimovic - Josep Guardiola
Michael Regan/Getty Images
Zlatan Ibrahimovic - Josep Guardiola

AC Milan secara resmi telah ditinggal oleh Thiago Silva dan Zlatan Ibrahimovic. Mengenai penjualan Thiago seharga 42 juta euro, mungkin karena mereka sedang membutuhkan dana segar. Bagaimana dengan alasan dilepasnya Ibra seharga 20 juta euro? apakah nama Josep Guardiola ada dibalik hengkangnya Ibra?

Sebelumnya, sang owner, Silvio Berlusconi secara terbuka menyatakan minat untuk menjadikan Josep Guardiola sebagai allenatore Milan.

Menurut informasi yang dikutip dari football-italia.net, mantan entrenador Barcelona itu akan kembali beraksi pada tahun 2013. Namun sudah banyak klub besar yang ingin merekrutnya.

Chelsea dan Milan merupakan peminat yang paling serius. Hanya dua nama klub tersebut yang menjadi pilihan utama Pep, ketika ia kembali sebagai juru taktik.

Angin segar berhembus ke Milanello. Pep memang memiliki banyak teman di Italia karena ia sempat membela Brescia dan Roma sebagai pemain. Silvio Berlusconi tidak pernah meragukan kekaguman Pep terhadap I Rossoneri. Pilihan lainnya adalah Chelsea. Penawaran yang diberikan tentunya berupa gaji dalam nominal yang sangat besar.

Agen Pep, Josep Maria Orobtig, telah menyuruh kliennya untuk mencari klub yang dapat mengembangkan gaya bermain tiki-taka, juga yang dapat memberikan tempat untuk keluarganya supaya dapat menetap dengan nyaman.

Jika saat ini kursi juru taktik masih dipercayakan kepada Massimiliano Allegri, mungkin paruh musim selanjutnya atau musim depan, Pep Guardiola segera menjabat posisi tersebut.

Menurut informasi yang dikutip dari tribalfootball.com, ada pihak direksi yang tidak suka dengan penyerang tim nasional Swedia itu. Mereka beralasan kalau kepribadian Ibrahimovic terlalu dominan (bullying) di ruang ganti. Sempat dikabarkan bahwa Ibrahimovic memang benci dan dendam kepada Josep Guardiola, sewaktu berkarir di Barcelona.

Mungkin karena alasan itulah mantan Perdana Menteri italia, tidak ragu untuk melepas sang capocanoniere dengan torehan 28 gol pada musim 2011/12.

Berikut ini adalah beberapa rekaman perilaku buruk Ibrahimovic. Silahkan lihat di sini:

<object width="425" height="350" data="http://www.youtube.com/v/K7gyhiRGG40" type="application/x-shockwave-flash"> </object>


Editor : Brian Yosef


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X