Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sampdoria Takut Rumor Cassano Berbuntut Panjang

By Yudhi F. Oktaviadhi - Selasa, 24 Juli 2012 | 01:00 WIB
Antonio Cassano
Getty Images
Antonio Cassano

Rumor kepindahan Antonio Cassano dari AC Milan ke Sampdoria pada bursa transfer musim panas ini menimbulkan ketakutan tersendiri di kalangan dewan direksi La Samp. Mereka cemas rumor tersebut akan bertahan lama dan berbuntut panjang.

Cassano diberitakan akan kembali ke Sampdoria karena kecintaan sang bomber pada kota Genoa, markas Sampdoria. Dari rumor yang beredar di media massa Italia, Cassano bahkan rela memotong gajinya untuk bergabung dengan klub yang baru dipromosikan kembali ke Serie A musim ini.

Rumor itu memang dibantah Wakil Presiden Sampdoria, Edoardo Garrone. Walau demikian, masih ada kecemasan di hati Garrone kalau berita tersebut tidak akan mereda, bahkan mungkin akan berlanjut hingga waktu yang lama.

"Saya hanya bisa mengatakan satu hal mengenai rumor tersebut. Ada kemungkinan cerita tersebut akan bertahan selama bursa transfer musim panas ini, bahkan setelahnya," kata Garrone di Gazzetta dello Sport.

Cassano sendiri pindah ke Milan pada 2011 karena bermasalah dengan Presiden Sampdoria, Riccardo Garrone. Saat itu Sampdoria menjual Cassano ke Milan dengan harga 3,3 juta euro atau 37 miliar rupiah. Di Milan, ia mendapat kontrak hingga 30 Juni 2014.


Editor : Arnoldi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X