Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Valladolid Pinjam Juan Neira dari Lanus

By Yudhi F. Oktaviadhi - Selasa, 24 Juli 2012 | 18:16 WIB
Entrenador Real Valladolid, Miroslav Djukic
Phil Cole/Getty Images
Entrenador Real Valladolid, Miroslav Djukic

Real Valladolid berhasil mendapatkan pemain ketiga di bursa transfer musim panas. Klub berjuluk Pucela itu mendaratkan pemain asal Argentina, Juan Neira, dengan status pinjaman.

Valladolid merupakan tim yang baru promosi ke La Liga lewat tiket playoff setelah menduduki peringkat ketiga klasemen akhir Segunda Division. Demi bertahan di kasta tertinggi sepak bola Spanyol, klub asuhan Miroslav Djukic itu sangat aktif memburu pemain baru di bursa transfer.

Menurut ligabbva.com pemain teranyar yang didaratkan ke Jose Zorilla adalah playmaker Lanus, Juan Neira. Neira menjadi pemain ketiga yang bergabung dengan Valladolid setelah Lluis Sastre dan Antonio Rukavina.

Neira bermain dalam 40 pertandingan bersama Lanus pada musim lalu dan mencetak tujuh gol. Ia juga terpilih masuk skuad Argentina u-20 untuk South American Youth Championship yang digelar di Venezuela pada 2009.

Setelah bergabung, Neira langsung mengikuti latihan pra-musim Valladolid, pada Senin (23/7). Valladolid menjadi tim La Liga yang paling telat melakukan persiapan jelang musim baru karena harus melalui playoff untuk meraih tiket promosi pada pertengahan Juni.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X