Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ibrahimovic Ingin Memakai Nomor 10 di PSG

By Yudhi F. Oktaviadhi - Rabu, 25 Juli 2012 | 00:58 WIB
Zlatan Ibrahimovic
Marc Piasecki/Getty Images
Zlatan Ibrahimovic

Germain, Zlatan Ibrahimovic, memiliki satu keinginan yang tampaknya harus dipenuhi oleh klub barunya tersebut. Ia mendambakan mengenakan jersey bernomor punggung 10 selama bermain di PSG.

"Tidak ada yang memutuskan tentang nomor saya, tetapi jika PSG ingin melihat saya bahagia, maka berikan nomor 10 kepada saya,'' ujar Ibra kepada L'Equipe.

Untuk level tim nasional, keinginan Ibra mengenakan nomor punggung sudah tercapai. Namun, untuk level klub keinginan tersebut urung terwujud. Sejak bermain bersama Ajax Amsterdam sampai di klub terakhirnya, AC Milan, Ibra selalu gagal mengenakan nomor punggung tersebut.

Di AC Milan, Ibra harus mengenakan nomor punggung 11 dan merelakan nomor 10 dipakai oleh Clarence Seedorf. Ibra hampir mendapat nomor 10 ketika Seedorf hengkang dari Milan di akhir musim lalu. Wakil presiden AC Milan, Adriano Galliani, sudah menjanjikan nomor 10 kepada Ibra untuk musim depan. Namun, janji tersebut gagal terwujud karena Ibra harus pindah ke PSG.

Di PSG nomor 10 telah dipakai oleh Anderson Luiz de Carvalho atau yang lebih akrab disapa Nene. Bisa saja Ibra mengenakan nomor 10 karena Nene dikabarkan akan hengkang dari PSG menuju Corinthians. Namun, direktur olahraga PSG, Leonardo Araujo, belum bisa memastikan apakah Nene akan hengkang dan Ibra dapat mengenakan nomor 10.

"Kami belum memutuskan mengenai masalah nomor 10 tersebut. Nene juga belum dipastikan akan hengkang,'' ujar Leonardo.

Sebelumnya, striker PSG lainnya, Guillaurme Hoarau, telah merelakan nomor punggungnya (nomor 9) untuk dikenakan oleh Ibra."Saya akan membiarkan Ibra jika ingin mengenakan nomor 9 yang saya gunakan beberapa musim."

Akankah keinginan Ibra mengenakan nomor punggung 10 di PSG terwujud? Atau Ibra harus kembali merelakan kehilangan nomor favoritnya tersebut?


Editor : Matias Purwanto


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X