laga awal musim 2012/13. Meski eks pemain Aston Villa ini baru saja menjalani operasi hernia di Jerman pada pekan lalu.
"Tanda-tanda awal menunjukkan hasil yang baik. Bekas luka telah berangsur membaik. Tapi kesembuhan total baru akan terasa ketika saya mulai bermain lagi. Semoga semuanya berjalan lancar," kata Barry di situs resmi klub.
Gareth Barry pun berharap cedera yang membuat dirinya absen membela tim nasional Inggris pada Euro 2012, tak akan menghalanginya untuk merumput di laga pembuka Premier League saat Manchester City melawan Southampton pada 19 Agustus.
"Saya pikir hal terburuk sudah terlewati. sekarang tinggal menunggu proses penyembuhan selama dua pekan berselang. Saya akan mencoba untuk kembali fit guna mengejar ketertinggalan dari rekan-rekan lainnya. Saat ini pikiran saya hanya berfokus pada kebugaran 100 persen dan berharap mampu bermain sebanyak mungkin pada musim ini," tambah Barry.
Editor | : | Octa Kusuma Nugraha |
Komentar