Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alberto Masi, Bintang Baru Juventus

By Yudhi F. Oktaviadhi - Rabu, 25 Juli 2012 | 10:11 WIB
Aberto Masi
Giuseppe Bellini/Getty Images
Aberto Masi

Juventus telah memperkenalkan pemain muda mereka, Alberto Masi, kepada media Italia. Aksi impresif bek tengah berusia 19 tahun ini mampu menyedot perhatian publik saat dirinya dipasang oleh pelatih Antonio Conte di ajang Trofeo TIM pada Sabtu (21/7).

Masi dipasang saat Bianconeri harus bentrok dengan AC Milan dan Internazionale. Ia baru saja resmi bergabung dari klub Pro Vercelli. Debut pertamanya cukup baik dan ia mampu bekerjasama dengan bek veteran, Lucio. Masi diyakini sebagai bibit potensial baru di Italia setelah kehadiran Giorgio Chiellini.

Sky Sport Italia memberi label kepada Masi sebagai pemain termuda dan terbaik yang muncul di ajang Trofeo TIM. Masi dianggap memiliki gaya permainan layaknya Alessandro Nesta.

"Masi dilahirkan di Genoa dan dibesarkan di klub lokal Sampdoria. Ia merupakan pemain dengan kepribadian hebat, bahkan berkarakter. Di usia 17 tahun, ia sudah bermain 20 kali di Serie D bersama Lavagnese dan kemudian hijrah ke Pro Vercelli," kata salah satu petinggi Juventus, Romeo Agresti.

Selama bergabung dengan Pro Vercelli dan bermain di kasta Serie B, Masi tampil sebanyak 24 kali dan mencetak satu gol. Kepemilikan Pro Vercelli atas Masi akhirnya dibeli Tim Zebra dan dipersiapkan untuk Juventus Primavera. Namun, karena bakat yang luar biasa, Agresti tidak menutup kemungkinan Masi akan bermain di tim utama.

"Masi memiliki fisik yang sangat baik dan cepat. Ia juga lihai dengan bola-bola udara. Perbandingan yang tepat untuk Masi tentu saja seorang Alessandro Nesta," lanjut Agresti.

Masi telah membuat langkah yang tepat di usia yang masih sangat muda. Penampilan di ajang Trofeo TIM bersama Juventus diprediksi akan menjadikannya idola baru bagi para Juventini dan mungkin saja menjadi salah satu pertimbangan Conte untuk selalu memasangnya di tim utama.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X