sebut sebagai petenis putra calon peraih emas di Olimpiade 2012, Novak Djokovic menaikan target. Tak seperti di Olimpiade Beijing di mana ia hanya meraih perunggu, kini medali emas harus di tangan.
Empat tahun lalu di semifinal Djokovic dikalahkan rivalnya Rafael Nadal, petenis asal Spanyol yang kini absen akibat cedera lutut. Tak mau kehilangan kesempatan meraih perunggu, Djokovick saat itu menaklukan petenis asal Amerika Serikat, James Blake, dua set langsung 6-3, 7-6.
"Itu sangat emosional. Setiap kemenangan dan kekalahan adalah pelajaran bagi atlet," sahut Djokovic seperti dilansir Reuters.
"Anda mencoba untuk kembali dengan lebih kuat dan belajar dari setiap pengalaman. Jadi semoga saya bisa selangkah lebih jauh di Olimpiade kali ini," harap petenis Serbia ini.
"Jika memenangi Olimpiade, Anda dianggap kekal dan mendapat kejayaan yang abadi. Saya pikir itu tidak berubah karena seperti itulah maknanya bagi dunia olah raga dan atlet. Ini adalah event olah raga paling dikenal dalam sejarah," kata pengoleksi lima gelar grand slam itu, mengakhiri pembicaraan.
Editor | : | Vessy Dwirika Frizona |
Komentar