Belum juga memastikan lolos dari Grup O cabang olah raga bulu tangkis Olimpiade London 2012, Taufik Hidayat ternyata sudah memikirkan calon lawan di babak 16 besar, Lin Dan. Meski terkesan pesimistis bisa mengalahkan sang rival asal Cina itu, Taufik mengaku akan berusaha memberikan yang terbaik bagi Indonesia.
Taufik sukses membuka kiprah di London 2012 dengan meraih kemenangan mudah atas pebulu tangkis Republik Ceska, Petr Koukal, dua gim langsung 21-8 21-8 di Wembley Arena, pada Sabtu (28/7). Peraih medali emas Athena 2004 itu kemungkinan besar sudah harus bertemu Lin Dan di 16 besar jika sukses melewati hadangan pebulu tangkis Spanyol, Pablo Abian, di laga kedua, pada Selasa (31/7).
Melihat hasil undian yang kurang menguntungkan tersebut, Taufik tak patah arang. Ia menegaskan akan mengerahkan segenap kemampuan dan tak akan menyerah sebelum bertanding.
"Saya sudah tua, tidak seperti ketika masih muda dan bisa mengalahkan siapa saja. Meski Lin Dan adalah pemain terbaik di dunia, saya akan tetap memberikan yang terbaik. Apalagi ini akan menjadi Olimpiade terakhir saya," ujar Taufik seperti dikutip dari Reuters.
Meski terlihat sulit bersaing dengan pebulu tangkis papan atas dalam satu dekade terakhir, pertemuan Taufik dengan Lin Dan selalu ditunggu banyak orang. Pasalnya, bersama Lee Chong Wei dan Peter Gade, mereka masih menjadi kekuatan utama di dunia bulu tangkis pada saat ini.
Editor | : | Oka Akhsan M. |
Komentar