Persib Bandung bakal menentukan skuad untuk musim depan di pertemuan terutup jajaran internal PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung, Selasa (31/7) sore.
Manajer Persib, Umuh Muchtar memastikan hal itu setelah melakukan komunikasi dengan sejumlah petinggi PT PBB. Pertemuan tersebut akan dihadiri oleh Dirut PT PBB Glen Sagita, para komisaris PT PBB, Zaenuri Hasyim, Kuswara S Taryono, Risha Adiwijaya, dan Direktur Marketing dan SDM PT PBB Muhammad Farhan.
"Sudah dipastikan, besok (31/7) akan ada pertemuan di kantor PT PBB. Agendanya adalah membahas laporan pelatih, manajer serta menentukan siapa saja pemain yang akan dipertahankan dan tidak. Mudah-mudahan pelatih juga segera ditentukan dalam pertemuan itu," kata Umuh, usai buka bersama di kediamannya, Gang Desa, Jalan Kiaracondong, Bandung, Senin (30/7).
Namun, Umuh enggan menyebutkan siapa saja nama calon pelatih yang akan dibahas oleh PT PBB. Sebab, bisa kata Umuh, kemungkinan besar akan ada banyak calon pelatih yang akan diajukan dalam pertemuan tersebut.
"Mungkin calonnya akan bertambah, karena setiap orang kemungkinan akan mengajukan nama pelatih juga. Nah disitu kemungkinan akan ditentukan siapa yang terbaik, dan diputuskan secara musyawarah," jelasnya.
Setelah menentukan pelatih, Umuh menambahkan, dirinya akan menyerahkan menyodorkan nama-nama pemain. Termasuk beberapa nama pemain top yang sudah melamar. Setelah itu, barulah pihaknya akan melakukan sharing dengan pelatih terpilih.
"Banyak pemain top yang melamar ke sini (Persib). Nama-nama itu akan kami sodorkan juga kepada pelatih terpilih. Nanti kan kita sharing soal pemain dengan pelatih, karena bisa saja menurut kita bagus, tapi pelatih menilainya tidak, termasuk meminta masukan dari pemain yang dituakan seperti Atep dan Maman," kata Umuh.
Lebih lanjut, Umuh juga menyatakan kemungkinan sebagian besar pemain inti Persib akan dipertahankan dan tidak akan banyak perubahan. Dia berharap pada musim depan tidak lagi terjadi pergantian kepala pelatih di tengah jalan dan perekrutan pemain.
"Untuk pemain inti, Insya Allah tidak akan banyak berubah. Mudah-mudahan besok bisa clear dan nanti kita sambil bicara dengan pelatih. Saya berharap, musim depan jangan sampai terjadi lagi pergantian pelatih atau pemain. Saya berharap musim depan kita bisa lebih baik lagi," tandasnya.
Laporan Tribunnews.com
Editor | : | Tribunnews |
Komentar