Boas mengaku Tottenham Hotspur tidak akan melepas Luka Modric dengan mudah. Menurut pelatih yang akrab dengan istilah AVB itu, harga Modric tidaklah murah.
Modric sangat hangat diberitakan akan angkat kaki dari Spurs pada bursa transfer musim panas ini. Ia dirumorkan bakal merumput di Real Madrid musim depan. Bahkan Madrid kabarnya telah mengajukan penawaran untuk mendapat gelandang asal Kroasia tersebut.
Walau demikian, sampai saat ini kepindahan Modric ke Madrid masih terkendala. Dari laporan media massa Inggris, penyebab belum rampungnya kepindahan Modric itu adalah belum adanya kata sepakat mengenai harga sang geladang.
"Kami akan berusaha menyelesaikan masalah ini sesegera mungkin. Kondisi ini sangat menyulitkan Modric, tapi chairman berusaha melindungi kepentingan dan nilai klub," kata AVB menjelaskan posisi Modric saat ini di The Sun.
Dari rumor yang beredar di media massa Inggris, Spurs meminta 40 juta pound atau 590 miliar rupiah untuk transfer Modric. Sedangkan Madrid hanya bisa menawarkan 30 juta pound 442 miliar rupiah.
Editor | : | Arnoldi |
Komentar