Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Antonio Conte Akan Mengundurkan Diri?

By Peksi Cahyo Priambodo - Rabu, 8 Agustus 2012 | 12:31 WIB
Antonio Conte
Getty Images
Antonio Conte

Sebuah kabar menyebutkan bahwa Antonio Conte bisa segera menyerahkan berkas pengunduran diri sebagai pelatih Juventus jika selama 10 bulan harus absen karena menjalani sidang kasus skandal taruhan scommessepoli.

Hal ini diperkuat dengan kabar dari Komisi Disiplin setempat yang condong ke arah hukuman 10 bulan, tepatnya hingga 9 Juni 2013. Meski dalam larangan tersebut ia masih tetap bisa melatih skuad dengan berada di bangku cadangan dan di ruang ganti saja, namun tetap saja ini merupakan pukulan berat baginya.

Menurut La Republica, Conte sudah siap mengikuti jejak asistennya, Cristian Stenllini yang telah lebih dulu mengundurkan diri. Namun Sky Sport Italia mengklaim sang pelatih mendapat dukungan penuh dari klubnya untuk bertahan.

Ada juga rumor simpang siur yang mengatakan bahwa Conte akan memecat pengacara Juventus dari bagian tim kuasa hukumnya, tetapi penyataan tersebut segera dibantah pihak klub.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X