Arsenal belum akan menghentikan geliatnya di bursa transfer musim panas. Usai merampungkan pembelian Santi Cazorla dari Malaga, mereka masih berencana mendatangkan beberapa wajah baru ke Emirates Stadium.
Sejauh ini The Gunners telah mendatangkan tiga rekrutan anyar. Mereka adalah Lukas Podolski, Olivier Giroud, dan Cazorla.
Menurut laporan terbaru dari Mirror, Arsenal akan kembali menambah armadanya dengan merekrut Nuri Sahin. Gelandang milik Real Madrid itu bakal diplot sebagai pengganti Alex Song yang sedang diincar oleh Barcelona.
Selain Sahin, Arsenal masih berusaha mengejar tanda tangan Yann M'Vila. Mereka memang sudah mengincar gelandang Rennes tersebut sebelum Euro 2012 bergulir pada Juni lalu.
Arsenal juga dikabarkan masih mencari seorang bek kanan guna menggantikan Bacary Sagna yang sedang mengalami cedera. Pemain muda Ajax, Gregory van der Wiel, masuk dalam radar mereka. Ada pula kandidat lainnya, yaitu Nicolas N'Koulou dari Marseille.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar