Francesco Totti dikabarkan mendapat cedera parah pada engkelnya. Mengaggapi berita tersebut, penyerang kepunyaan AS Roma itu dengan tegas membantahnya.
Dari laporan media massa Italia, Totti harus menemui dokternya pada Rabu (8/8) untuk memeriksakan cedera engkel yang didapatnya di tur pramusim ini. Rumor yang beredar menyatakan cedera Totti tesebut cukup parah karena mengalami pembengkakan.
Menanggapi pemberitaan tersebut, Totti mengaku terkejut. Menurutnya, engkelnya hanya mengalami cedera ringan, bukan seperti yang diberitakan media massa baru-baru ini.
"Saya baik-baik saja. Walau demikian, saya tidak akan kembali ke Irdning (kamp pelatihan pramusim Roma) karena saya harus menjalani beberapa pemeriksaan dalam beberapa hari ke depan," kata Totti di Football Italia.
Pernyataan Totti itupun dikonfirmasi oleh dokter yang memeriksa cedera sang bomber, Profesor Pierpaolo Mariani. Menurut Mariani, "Roma tengah mempersiapkan pernyataan resmi, tapi saya bisa katakan Totti baik-baik saja."
Editor | : | Arnoldi |
Komentar