Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Koordinasi Program dengan Menegpora

By Yudhi F. Oktaviadhi - Jumat, 10 Agustus 2012 | 22:48 WIB
Djohar Arifin Husin
Erly Bahtiar/Bolanews
Djohar Arifin Husin

program kepengurusan, termasuk persiapan Timnas Indonesia kepada Menegpora Andi Mallarangeng.

“Saya telah bertemu dengan Menegpora mengenai rancangan termasuk pembentukan Timnas Indonesia, sambutannya positif,” tutur Djohar Arifin.

Timnas Senior Indonesia dipersiapkan untuk mengikuti Piala AFF 2012, November-Desember, di Malaysia dan Thailand, sementara Timnas U-23 Indonesia akan berlaga di Sea Games 2013.

Melihat dari peringkat FIFA, Timnas Indonesia mengalami penurunan peringkat, saat ini skuad Garuda berada di peringkat 159 dunia, berada di peringkat 5 Asia Tenggara, di bawah, Thailand (133), Vietnam (146), Filipina (150), dan Malaysia (157).

Mengantisipasi merosotnya peringkat Indonesia, PSSI merencanakan untuk menggelar beberapa pertandingan uji coba untuk persiapan timnas sekaligus untuk mendongkrak posisi Indonesia di rangking FIFA.

PSSI merencanakan untuk menggelar beberapa laga uji coba, supaya ada penghitungan poin untuk peringkat FIFA, karena kita selama ini kurang uji coba dengan negara anggota FIFA. Laga uji coba ini juga dijadikan persiapan untuk Piala AFF 2012 dan Sea Games 2013,” katanya.

Timnas Senior Indonesia dijadwalkan untuk menjalani laga uji coba melawan Vietnam, Korea Utara, Filipina. Laga uji coba rencananya akan dilakukan pada September-November 2012, sebelum keberangkatan ke Piala AFF.

Laporan Tribunnews/Glery Lazuardi




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X