Sejak didatangkan dari klub Belgia, Anderlecht, pada 2011, Romelu Lukaku hanya mendapat kesempatan bermain sebanyak delapan kali berseragam Chelsea pada laga kompetitif. Padahal The Blues harus menggelontorkan 13 juta euro (setara 193 miliar rupiah) kala mendatangkan penyerang berusia 19 tahun itu ke Stamford Bridge.
Ketatnya persaingan di lini depan Chelsea membuat Lukaku tak banyak mendapatkan kesempatan bermain. Hengkangnya Didier Drogba dan Salomon Kalou sempat membuat pemain bernama lengkap Romelu Menama Lukaku ini optimis bakal menjadi pilihan Roberto Di Matteo dalam mengarungi musim 2012/13. Akan tetapi, Lukaku tampaknya harus mengubur kembali harapannya, setelah sang manajer asal Italia berniat meminjamkan Lukaku ke klub lain.
Pasalnya, Di Matteo ingin striker jangkung ini mencicipi laga kompetitif sesering mungkin. Hal yang sulit didapatnya bila masih berada di Chelsea.
"Pada tahap ini dalam karirnya yang terpenting adalah kesempatan bermain," kata Di Matteo seperti dilansir laman Skysports.
"Mungkin akan sedikit sulit bagi Lukaku untuk berada di Chelsea saat ini. So, yang terbaik adalah melepasnya ke klub lain dengan status pinjaman," lanjutnya.
Editor | : | Octa Kusuma Nugraha |
Komentar