Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Redknapp Jagokan Manchester City di Musim Depan

By Yudhi F. Oktaviadhi - Selasa, 14 Agustus 2012 | 14:17 WIB
Harry Redknapp
Ian Kington/Getty Images
Harry Redknapp

Mantan manajer Tottenham Hotspurs ini berkomentar tentang perebutan juara Premier League pada musim 2012/13. Walaupun sudah tidak ikut dengan kompetisi Premier League, namun ia tetap antusias menyambut musim baru bergulir.

Harry Redknapp menjagokan Manchester City pada musim 2012/13. Ia memperkirakan The Citizens akan sanggup mempertahankan gelar Premier League. Selain Manchester City, ia juga yakin jika nantinya Manchester United akan menjadi pesaing kuat untuk memperebutkan titel tersebut.

Selain itu, ia juga memperkirakan bahwa perebutan posisi 4 besar masih tetap akan diramaikan oleh Chelsea, Arsenal, Newcastle, dan juga Tottenham. "Saya kira City akan menjadi favorit dan kemudian Manchester United, Chelsea dan Tottenham lagi," kata Redknapp.

Ia juga meramalkan jika Van Persie akan hengkang pada musim ini dan itu semakin membuat berat langkah Arsenal. “Arsenal akan mengalami musim sulit pada tahun ini jika mereka kehilangan Van Persie, dengan begitu, saya yakin jika Tottenham mampu finish diatas Arsenal,” tambahnya.

"Saya pikir pemain seperti Suarez yang merupakan pencetak gol yang baik dan mempunyai bakat fantastis akan menyelesaikan musim ini dengan baik bersama Liverpool. Saya juga berpikir Torres akan mendapatkan kesempatan lebih banyak untuk bermain tahun ini, karena Drogba telah pergi, dan ia bisa menjadi mesin gol baru, "kata pelatih asal Inggris ini.

Ia juga yakin jika tim-tim baru seperti QPR yang telah belanja banyak pemain dan Southampton yang memberikan hasil memuaskan untuk lolos ke Premier League, mampu memberikan persaingan lebih ketat pada musim 2012/13.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X