Klub Serie A, Lazio, sepertinya harus bersiap kembali masuk bursa transfer musim panas untuk mencari bek tengah baru. Hal tersebut untuk mengantisipasi apabila bek tengah Biancocelesti, Modibo Diakite, memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak di Olimpico.
Laporan di Italia menyebut negosiasi perpanjangan kontrak dengan Diakite agak tersendat. Jika tidak juga meneken kontrak baru, maka bek berusia 25 tahun itu akan langsung masuk daftar jual pada pekan depan.
Lazio sebenarnya mengincar bek milik Genoa, Andrea Granqvist. Meski proses transfer sempat menemui jalan buntu, namun Aquile dipercaya akan membuka kembali negosiasi dengan Il Grifone.
The Corriere dello Sport meyakini Lazio masih belum menyerah untuk mendapatkan Granqvist. Namun, jika Diakite hengkang, maka kemungkinan bukan hanya bek asal Swedia itu saja yang akan didatangkan klub asal ibu kota tersebut.
<object width="425" height="350" data="http://www.youtube.com/v/Kll1d1hYuyo" type="application/x-shockwave-flash"> </object>
Editor | : | Oka Akhsan M. |
Komentar