Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Maicon, Stramaccioni Bungkam

By Arnoldi - Kamis, 23 Agustus 2012 | 02:39 WIB
Douglas Maicon
Getty Images
Douglas Maicon

Douglas Maicon hangat dilaporkan media massa Italia akan dilepas Internazionale pada bursa transfer musim panas ini. Menanggapi rumor tersebut, pelatih Inter, Andrea Stramaccioni, memilih bungkam.

Maicon dirumorkan akan dilepas Inter lantaran I Nerazzurri tengah berusaha mengurangi beban pengeluaran gaji pemain mereka pada musim 2012/13. Rumor itupun semakin menguat setelah Maicon tak disertakan saat Inter menghadapi Hajduk Split di leg pertama babak kualifikasi Liga Europa.

Menanggapi soal masa depan Maicon tersebut, Stramaccioni memilih bungkam. Ia hanya menyatakan kalau Maicon adalah pemain hebat dan ia tak memiliki masalah dengan bek asal Brasil tersebut.

"Maicon adalah pemain Inter dan saya memiliki rapor yang baik dengannya, jadi kenapa saya tak menggunakan kualitas yag dimilikinya untuk menolong tim? Kita lihat saja apa yang akan terjadi mulai hari ini sampai 31 Agustus," kata Stramaccioni di Football Italia.

Kontrak Maicon di Inter akan habis akhir musim depan. Karena Inter tengah berusaha merestrukturisasi kondisi finansial serta meremajakan skuad mereka, kecil kemungkinan Maicon akan disodori kontrak baru.


Editor : Arnoldi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X