Gelandang milik Real Madrid, Nuri Sahin, mengungkapkan alasan mengapa dirinya setuju untuk dipinjamkan ke Liverpool. Ia mengatakan bahwa keputusan tersebut diambil setelah mendapatkan saran dari Jose Mourinho dan Xabi Alonso.
Pada 25 Agustus lalu The Reds mengumumkan bahwa mereka telah resmi meminjam Sahin. Gelandang kebangsaan Turki itu akan dipinjam untuk jangka waktu yang lama.
Sebelum memutuskan untuk pindah ke Premier League, Sahin mengaku sering berdialog dengan Alonso mengenai Liverpool. Alonso memang pernah merumput di sana dari tahun 2004 hingga 2009.
"Saya dan Alonso sering berbicara mengenai sepak bola Jerman dan Italia. Kemudian setelah datang tawaran dari Liverpool, dia mulai memberitahu saya mengenai klub tersebut," ujar Sahin di Sportsmail.
"Saya pikir Alonso masih mencintai Liverpool. Dia sangat bersemangat ketika menceritakan tentang Anfield. Dia mengatakan, 'Pergilah ke sana dan Anda pasti akan senang. Fan juga akan mencintai Anda'. Itulah yang dia katakan," imbuhnya.
Tak hanya Alonso, Mourinho juga berperan penting dalam kepindahan Sahin ke Liverpool. The Special One pernah menyarankan Sahin untuk mencoba peruntungan di panggung Premier League.
"Kami saling berbicara dan Mourinho menceritakan kepada saya mengenai sepak bola Inggris. Dia mengatakan bahwa Premier League adalah tempat yang tepat untuk seorang pesepak bola," tuntas mantan bintang Borussia Dortmund tersebut.
Sahin merupakan rekrutan anyar keempat The Reds di bursa transfer musim panas tahun 2012. Sebelumnya mereka telah mendatangkan Joe Allen, Fabio Borini, dan Oussama Assaidi.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar