Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Galliani Membela Diri

By Lilianto Apriadi - Senin, 27 Agustus 2012 | 00:01 WIB
Adriano Galliani
Getty Images
Adriano Galliani

Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani, tak terima dirinya dikritik sebagai seorang yang ingkar janji oleh Antonio Cassano. Menurutnya, apa yang dituduhkan striker anyar Internazionale itu padanya tak beralasan.

Baru-baru ini Cassano mengaku alasannya pindah dari Milan ke Inter pada bursa transfer musim panas ini karena kecewa dengan perlakuan Galliani padanya. Cassano menuduh Galliani tak menepati janji yang telah dibuatnya.

Menanggapi kritik Cassano tersebut, Galliani mengaku terkejut. Menurut Galliani, selama ini ia berusaha menepati semua janji yang dibuatnya. Jika Cassano menyatakan ia ingkar janji, maka Galliani menilai klaim sang bomber itu mungkin salah.

"Ini pertama kalinya saya dikatakan demikian dan semoga jadi yang terakhir pemain mengatakan itu. Saya hanya bisa berkata kalau saya pernah membuat janji, maka saya akan berusaha menepatinya," kata Galliani seperti dilansir Football Italia.

Dari rumor yang beredar di media massa Italia, janji yang tidak ditepati Galliani itu adalah janjinya untuk memperpanjang kontrak Cassano. Perpanjangan kontrak itu dilaporkan akan diberikan Milan sebagai komitmen mereka pada Cassano, yang saat itu absen cukup lama akibat masalah jantung.

"Saya tak pernah berjanji memperpanjang kontraknya. Kenapa kami harus memperbaharui kontrak di 2011 jika itu tidak akan berakhir hingga 2014?" simpul Galliani menanggapi laporan tersebut.


Editor : Arnoldi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X