Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Tak akan Sanksi Pemain yang Pergi dari Timnas

By Yudhi F. Oktaviadhi - Senin, 27 Agustus 2012 | 14:13 WIB

Kepindahan beberapa pemain IPL ke klub ISL yang berbuntut hengkangnya eks pemain IPL itu dari timnas Indonesia, tak dipersoalkan PSSI. Induk sepak bola Indonesia menegaskan tidak akan memberi sanksi kepada beberapa pemain yang keluar dari timnas seperti Abdul Rahman.

"Tidak ada sanksi bagi mereka yang meninggalkan pemusatan latihan . Itu semua terpulang pada hati nurani pemain saja. Mereka sebenarnya harus tahu konsekuensi dari pilihannya itu. Yang pasti kami tidak akan menahan, jika mereka telah membuat keputusan pergi dari timnas" kata Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin di kantor PSSI, Senin (27/8).

Seperti yang diketahui, Abdul Rahman bersama pemain seperti Ferdinand Sinaga tercatat sebagai pemain Semen Padang atau salah klub peserta IPL. Dengan status itu, mereka diperbolehkan oleh Kabau Sirah untuk memperkuat timnas.

Akan tetapi, kini semua berbeda. Status kedua pemain yang kini masing-masing memperkuat Persisam dan Sriwijaya FC, membuat Ferdinand dan Abdul Rahman tampaknya harus berpikir ulang untuk membela tim Merah Putih. Persisam dan SFC sebelumnya sempat menegaskan keengganan melepas pemain ke timnas bentukan Djohar.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X